Lansaninews.com- Arosuka
Tim Pengendalian Inflasi Daerah Kabupaten Padang Pariaman Berkunjung ke Kabupaten Solok di laksankan Hari Selasa 27 Agustus 2024 di Ruang Rapat PKK Kabupaten Solok Acara ini dihadir i:Bupati Solok diwakili oleh Asisten II (Deni Prihatni, ST, MT,Kepala OPD, Kepala Bagian Per ekonomian Kab.Solok Yossi Agusta, SP, M.Si,TPID Kabupaten Solok,TPID Kab.Padang Pariaman
Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Solok menerima kunjungan TPID Kab. Padang Pariaman dalam rangka sharing informasi tentang upaya penanganan inflasi daerah dan terkait komoditi bawang merah.
Dalam Sambutannya Kepala Bagian Perekonomian mengatakan ,”Kami TPID di Kabupaten Solok melakukan beberapa langkah dalam penanganan inflasi. Menjaga keterjangkauan dan stabilitas harga dengan melakukan pemantauan dan pelaporan harga kebutuhan pokok setiap hari melalui Aplikasi Sigadis.
Melaksanakan pengawasan persediaan bahan kebutuhan pokok di tingkat distributor.Pelaksanaan operasi pasar untuk menyediakan barang kebutuhan pokok difasilitasi oleh Toko Tani Indonesia Center. Melaksanakan monitoring dan pemantauan harga pasar, termasuk gas LPG 3 Kg dan memonitoring bantuan cadangan pangan pemerintah.
Menjaga Ketersediaan dan stabilitas pasokan bahan pangan.Pembangunan dan pengadaan sarana pertanian juga akan menekan biaya produksi sehingga petani bisa berproduksi dengan biaya minim : Pembangunan jalan usaha tani (56 Paket), Pembangunan sarana irigasi (37 Paket), Pengadaan Alsintan, Bantuan benih padi sebanyak 2000 Ha, dan bantuan benih bawang merah untuk perluasan areal tanam bawang merah.
Kabupaten Solok mempunyai kalender tanam bawang merah dan cabe yang tetap sepanjang tahun. Namun terjadinya sedikit penurunan jumlah tanam dan panen pada bulan Juli s/d Oktober 2024 yang lalu akibat dampak dari cuaca.
Selain itu antisipasi inflasi di Kab. Solok adalah dengan adanya program champion bawang merah di Kab. Solok yang mempunyai komitmen stok sebanyak 100 ton.Sedankan Sambutan Bupati Solok diwakili oleh Asisten II mengucapkan selamat datang sekaligus permohonan maaf Bupati Solok karena tidak dapat menghadiri dan menyambut Bapak/Ibu di ruangan pada hari ini karena ada agenda yang tidak dapat diwakilkan.
Kami Pemerintah Kab.Solok menyambut baik maksud dan tujuan Bapak/Ibu semua.Di pemerintah Kab.Solok ini kami menyediakan benih gratis bagi petani sebagai upaya untuk mengendalikan inflasi ini.Di Kabupaten. Solok produksi bawang merah sekitar 500 Ton per hari. Luas tanah sekitar 13 ribu Hektar
Selain ketersediaan komoditi cabe dan bawang, kami juga berupaya untuk meningkatkan kualitas komoditi ini.Dengan melakukan distribusi komoditi ke daerah lain tentu ini menjadi upaya untuk membantu petani menjual hasil taninya dengan harga yang sepadan.
Kabupaten .Solok menjadi satu-satunya daerah yang memiliki program Champion Bawang di pulau Sumatera.Perlu diketahui Champion adalah petani penggerak binaan pemerintah untuk mendukung stabilisasi harga dan pasokan satu komoditas pangan.Semoga Bapak/Ibu semua betah dan nyaman selama berada di Kab. Solok dan semoga silaturahmi kita ini dapat terus terjalin hendaknya.Acara dilanjutkan dengan survey lokasi champion bawang merah ke Alahan Panjang ( Nvl)
Tags:
Kabupaten Solok