Lansaninews.com- Tanah Datar
-Pengusaha muda Donny Karsont, SH, Dt Bijo Anso Nan Tinggi kunjungi dan serahkan bantuan di sembilan titik pengungsian untuk korban bencana banjir lahar dingin atau galodo di kabupaten Tanah Datar, Jumat (17/05/2024).
Bantuan 500 paket senilai total 50 juta tersebut berupa paket sembako, selimut, bantal, Handuk, peralatan makan, peralatan mandi, peralatan memasak, baju kaus, pakaian dalam wanita, dan obat obatan di serahkan di sembilan titik posko pengungsian.
Di Nagari Parambahan kedatangan Donny Karsont yang didampingi tim, sahabat dan relawan disambut oleh anggota DPRD Tanah Datar Anton Yondra bersama wali nagari Robi Yasdi.
Di kesempatan tersebut wali nagari Parambahan Robi Yasdi menyampaikan ucapan terimakasih kasih atas bantuan yang diberikan dan itu sangat di butuhkan oleh masyarakat yang terdampak bencana galodo.
"Atas nama pemerintah Nagari dan masyarakat kami mengucapkan Terima kasih kepada bapak Donny Karsont yang sudah memberikan bantuan yang memang di butuhkan oleh warga kami, dan disini pak ada sekitar 500 orang warga kami yang mengungsi di tempat ini, " ujarnya.
Donny Karsont Dt Bijo Anso Nan Tinggi dalam sambutannya menyampaikan ucapan permintaan maaf jika ada keterbatasan dalam memberikan bantuan yang menurutnya tidak seberapa.
"Bantuan ini adalah wujud solidaritas, rasa empati dan kemanusiaan antar sesama. Insya Allah barokah bagi yang menerima," ucapnya.
Lebih lanjut Donny Karsont kepada awak media mengatakan sebelumnya sudah mengunjungi posko pengungsian di daerah terdampak banjir Silaiang, Gunuang, lubuak Mata kucing, Nagari Singgalang, lembah Anai, Koto Laweh, Pancuran Tujuah, dan Panyalaian kecamatan X Koto.
"Hari ini ada Sembilan titik posko yang kami kunjungi bersama teman teman dan sahabat dan relawan sebagai bentuk peduli, semoga duka yang kita alami di padang Panjang dan Tanah Datar semoga bisa terlewati," katanya.
Selanjutnya penyerahan bantuan ke posko peduli bencana anak Nagari Lima kaum yang disambut oleh kepala Jorong Khairul Fahmi dan ketua Pemuda Ofri Kolifatan dan masyarakat. Dan di Posko pengungsian di Nagari Rambatan di sambut oleh wali Nagari Irzon. (**)
Mailis
Tags:
Tanah Datar