Lansani.com- Kabupaten Solok
Apa yang terpikirkan ketika mendengar daerah tersebut, daerah dengan simbol ayam jantan yang berdiri di simpang Pusat pemerintahan kayu Aro berupa tugu ayam jago yang menyimpan nuansa elok untuk dikunjungi melepaskan penat dalam menjalankan aktifitas sehari-hari.
Kota Solok,memeng pantas untuk diperhitungkan dalam menyusun rute perjalanan liburan kita, karena begitu banyaknya tempat
menarik yang bisa dikunjungi disini. Sebelum sampai kota Solok, kita
juga bisa berbelok ke Alahan Panjang melihat Danau Ateh dan Bawah. Lalu juga dari Solok kita juga bisa mengunjungi Danau Singkarak. Tapi liburan kali saya bersama rekan-rekan mengunjungi tempat pemandian air Panas Bikit Gadang.
Saya berangkat pada hari jumat malam tanggal 21 April 2017. menuju tempat yang cukup
terkenal di Solok yaitu Pemandian Air Panas Bukik Gadang, yang berada dikawasan kaki Gunung Talang, Ini kali ketiga saya mengunjungi pemandian air panas disini. Sebelumnya
juga pernah saya mengunjungi pemandian air panas yang dibelakang mesjid
di Bukik Kili, di daerah solok juga, tapi saya lebih suka yang di Batu
Gadang. Jadi lokasi terdekat yang saya tau dan kedua kalinya dikunjungi
yaitu disini, dan juga terkenal dengan nama Pemandian Air Panas Pincuran Tujuah. Di
Solok sangat terkenal dengan lokasi pemandian air panasnya yang
mengalir langsung katanya dari gunung Talang. Karena pemandian air panas
yang di Solok Selatan sangat jauh, jadi kami hanya mengunjungi
pemandian air panas yang terdekat saja dari lokasi tujuan kami.
Lokasi Pemandian air panas Koto Gadang ini terletak di daerah sungai Janiah,
Bukik Gadang. Jika dari kota solok kita menempuh jarak lebih kruang 20
menit. Pemandangan dikawasan sungai Janiah ini sangat indah. Sepanjang
jalan kita bisa melihat hamparan sawah yang luas dan bertingkat-tingkat
serta pohon kelapa dan batu-batu yang besar. Saya sangat suka perjalanan
kalau udah kesini karena sangat indah.
Jalanya lumayan kecil dan hanya bisa dilalui 1 mobil. Tapi kalau udah
ketemu 2 mobil yang berlawanan tetap masih bisa tapi jalanya beneran
sempit. Jadi akan sangat sulit sekali jika ada bus besar yang masuk.
Setelah menempuh perjalanan lebih kurang 20 menit dari kota solok, kami
pun sampai disini. Nanti kita bisa lihat sebelah kanan, lalu ada jalan
menanjak dan bisa langsung bertemu Pemamdian Aie Angek (Air Panas) Bukik Gadang.
Semakin sore dan malam, pengunjungnay semakin ramai. Karena namanya
pemandian air panas, jadi airnya beneran sangat panas. Kita mesti masuk
dan coba perlahan-lahan agar suhu tubuh dan air menyatu. Selain
dipercaya bagus untuk kesehatan, mandi air panas juga bisa menyegarkan
badan apalagi mandi saat sore atau malam hari.
Hem... dijamin Pulang dari sana badan akan merasa segar bugar seperti habis terapi pijat deh, dan dijamin bakalan ketagihan untuk memanjakan badan kembali ke pemandian yang satu ini. Ok sahabat Q beritakan, jangan lewatkan ya untuk mampir kesini jika berlibur ke Suatera barat.
Tags:
Wisata